Sepanjang Jalan Dago
Jalan Dago adalah nama lama jalan Ir. H. Juanda di Bandung. Walaupun saat ini nama jalan tersebut telah diubah secara resmi, penduduk Bandung masih sering merujuk jalan itu dengan nama Dago. Sepanjang jalan ini dapat ditemui berbagai rumah makan, pusat perbelanjaan, butik, toko-toko dan pusat hiburan terkemuka. Selain itu juga terdapat Rumah Sakit Santo Boromaeus dan Institut Teknologi Bandung. Daerah ini sebagai salah satu kawasan terpopuler di Bandung, Dago merupakan salah satu lokasi yang banyak digunakan sebagai tempat nongkrong oleh para muda-mudi Bandung. Selain itu, di Jalan Dago juga terdapat beragam distro dengan harga yang relatif terjangkau dan cocok untuk semua kalangan. Di salah satu sudut jalan Dago terdapat sebuah sekolah yang bernama SMAK (Sekolah Menengah Atas Kristen) Dago, sebelumnya bernama Het Christelijk Lyceum (HCL). Bangunan ini awalnya adalah sebuah Villa milik seorang pengusaha Tionghoa dari marga Tan yang dibangun pada tahun 1927. Dan pada tahun 19